RAPAT DARING SMANASTA MATARAM

Sejak munculnya wabah covid -19 di Indonesia ditandai dengan adanya pasien positif di salah satu daerah, kemudian angkanya melonjak dengan cepat dan hingga kini sudah ratusan yang positif serta sudah ada jatuh korban jiwa, maka pemerintah segera mengeluarkan aturan kepada masyarakat agar tidak seperti negara-negara lain yang sudah berakibat parah. Salah satunya social distancing (menjaga jarak ) dengan orang lain. Hal ini tentu berdampak pada semua aspek kehidupan, bagaimana pergaulan di pasar, sekolah, masjid, tempat wisata, terminal, pesta ,rapat kantor dimana orang banyak berkumpul. Salah satunya adalah siswa siswi di sekolah, sejak diterapkannya social distancing, para peserta didik belajar di rumah, para guru memberikan tugas dari rumah melalui aplikasi online yang ada ,begitu juga dengan pertemuan antar guru dilakukan secara daring. Para guru melakukan rapat melalui aplikasi ZOOM salah satu yang sering dipergunakan untuk rapat pertemuan jarak jauh. Semoga tetap tidak mengurangi esensi dan hasil yang diputuskan, dan wabah ini semoga segera mereda bahkan lenyap dari kehidupan kita, aminnn….